0

Sampah Ancam wisata Laut Tawar

Donderdag 02 Mei 2013


Awal kedatangan mahasiswa KKN angkatan II di Kampung Mude Nosar, keramahan dari masyarakat dan kerapian kampung sangat terasa begitu memberikan kenyamanan sehingga siapa pun yang meluangkan waktunya untuk singgah dikampung tersebut akan merasakan keriduan yang berbeda saat mereka mulai tak lagi berada di Kampung Mude Nosar.
Namun saat setelah beberapa hari kami berada kampung tersebut, dibalik kenyamanannya kami menemukan suatu pemandangan yang sedikit mencoret perkataan tentang kenyamanan kampung Mude Nosar tersebut karna TPA (Tempat Pembuangan Akhir) dari sampah – sampah masyarakat tidak mendapatkan tempat yang tepat yang sekiranya apabila hal tersebut terus berlangsung tidak menutup kemungkinan beberapa tahun kedepan sampah – sampah tersebut akan memenuhi Danau. 
 
Melihat foto kegiatan ini tidak salah lagi kalau yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN PPM angkatan II tahun 2013 yang berada dikampung Mude Nosar ialah pembersihan TPA sampah – sampah masyarakat yang sebenarnya membutuhkan Tempat Pembuangan Akhir (TPA)  yang lebih baik sehingga sampah tidak lagi mencemari sungai yang akan mengarah ke Danau Laut Tawar sesuai dengan Tema dari KKN tahun ini yaitu “ Pelestarian Danau Laut Tawar”.
Sesuai dengan salah satu Program mahasiswa KKN tahun ini yaitu pembuatan Bank sampah yang tujuannya tidak lain adalah menciptakan kebersihan kampung, kami selaku mahasiswa ikut senang karena masyarakat Mude Nosar sendiri ikut antusias membantu mahasiswa dalam kegiatan membersihkan kampung Mude Nosar


1 opmerkings

Dahlia Penuhi Jalan Kecamatan Bintang

Kegiatan KKN-PPM  angkatan II Tahun 2013  Universitas Gajah Putih Takengon dengan tema melestarikan danau laut tawar yang salah satu program kegiatannya adalah menanam bunga Dahlia di pinggir jalan, guna menambah keindahan alam di sekitar  Kampung yang terletak di Kecamatan Bintang khususnya di Kampung Mude Nosar. Keindahan alam merupakan salah satu asset ekowisata yang patut dilestarikan dan dirawat secara terus menerus. Dengan upaya pelestarian ekowisata maka akan  menciptakan daya tarik wisatawan untuk masuk kekawasan Danau Laut Tawar yang menjadi objek wisata kebanggan Tanah Gayo khsusnya Aceh Tengah. 

Bunga Dahlia adalah jenis bunga yang memiliki umbi, sehingga bunga dahlia dapat berkembang dengan mudah,  Umbi bunga mengandung kadar air yang  tinggi sehingga memudahkan bunga ini lebih cepat berkembang selain itu dahlia juga memiliki bunga yang indah, pohon bunga ini juga tidak terlalu tinggi dan rindah sehingga memudahkan kita dalam perawatan bunga ini. 

Menanam dan melestarikan bunga jenis  dahlia ini adalah merupakan salah satu program utama dalam upaya Melestarikan Danau Laut Tawar dari Mahasiswa KKN-PPM angkatan II Universitas Gajah Putih Takengon yang berada di Kecamatan Bintang Kabupaten Aceh Tengah, Kampung Mude Nosar merupakan salah satu Kampung yang berada di kemukiman Nosar Kecamatan bintang, di kampung ini mahasiswa KKN menanam bunga dahlia di pinggiran jalan, dengan maksud memperindah wilayah Kampung dan menjadi daya tarik kepada masyarakat untuk turut melestarikan Danau Laut Tawar ini. 

Setelah mempersiapkan lahan untuk penanaman Bunga dahlia ini, maka tahap selanjutnya adalah mempersiapkan bibit buga, karena bunga dahlia dapat dikembangkan dengan menggunakan umbi dan batangnya maka bibit yang disiapkan pun tidak hanya berupa umbinya saja atau batangnya saja. Namun ada beberapa kelemahan dari bunga dahlia ini, bunga dahlia yang ditanam di daerah yang memiliki kadar air kurang/gersang maka kita harus lebih aktif untuk merawat dan menambahkan kadar air terhadap tanah dengan cara menyiram secara rutin. Jika tidak, biasanya umbi bunga dahlia ini akan mengering, selain itu di daerah gersang, bunga dahlia sangat sulit untuk mengembangkan dengan menggunakan batangnya saja. Berbeda dengan daerah yang keadaan tanahnya cukup subur dan memiliki kadar air cukup.
 
Bibit yang disiapkan merupakan bibit dahlia yang memiliki umbi beserta batangnya, pemilihan bibit seperti ini adalah agar perkembangan bunga dahlia lebih cepat. Gambar diatas adalah tahap pembersihan lahan agar memudahkan mahasiswa KKN untuk menanan bunga dahlia tersebut. Beberapa masyarakat yang ada di kampung juga turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.


0

Nelayan Tradisional Depik Gayo

Vrydag 26 April 2013



JIKA berkunjung ke dataran tinggi Gayo, tepatnya di Takengon, tentu kita tidak akan lupa akan keindahan Danau Laut Tawar. Masyarakat Gayo yang ramah, suhu udara yang sejuk, dan tentu pula, Ikan Depik. Anugerah di dalam ekosistem Danau Laut Tawar. Jenis ikan yang menjadi kebanggaan masyarakat Gayo, Kabupaten Aceh Tengah.

Ikan Depik merupakan jenis ikan yang hanya ada di Danau Laut Tawar Takengon. Tingginya permintaan terhadap Ikan Depik telah mengakibatkan meningkatnya kesewena-wenaan terhadap Ikan Depik. Jumlah populasinya akibat penangkapan oleh nelayan yang tidak terkendali, hal ini dicirikan dengan bertambahnya jumlah nelayan dan alat tangkap yang beroperasi. Di satu sisi kita juga harus memperhatikan para nelayan yang  menjadikan jaring sebagai alat untuk mendapatkan rezeki dan pendapatan keluarganya. Namun di lain pihak, terjadi ancaman terhadap kelestarian sumberdaya Ikan Depik akibat alat tangkap yang dioperasikan tidak kenal pilih karena menggunakan jaring atau doran berukuran kecil sehingga anak ikan depik juga masuk ke jaring ini. sehingga tidak memberikan kesempatan ikan untuk melakukan reproduksi.